Rabu, 12 Oktober 2016

Pengertian,Cara Kerja, Jenis serta Fungsi Proxy Server

Asalamualaikum Wr.Wb.. :D:D
 Ketemu lagi di blog saya yang simpel dan super lengkap ini..:D:D  Kemarin kita telah membahas tentanang  Web Server, dan tentunya sekarang kita akan membahas tentang "Pengertian, Jenis, Cara Kerja serta Fungsi Proxy Server Lengkap" Langsung saja  materinya dibawah ini..:D:D
 
Proxy Server adalah sebuah Perangkat yang bertindak sebagai penghubung sekaligus pembatas antara Komputer Client dengan Internet. Jadi ketika seorang client mengakses internet, client tidak langsung berhubungan dengan Internet melainkan melalui perantara yaitu Proxy yang bertugas menyampaikan request dari user ke internet maupun sebaliknya. Suatu Proxy dapat bekerja di beberapa Layer menurut Standar OSI, antara lain : Layer Data-Link, Layer Network dan Layer Transport, maupun Layer Aplikasi.
Cara Kerja Proxy
Proxy Server memberi batas yang jelas antara Jaringan Lokal dengan Jaringan Luar (Internet).
Prosesnya dilakukan dengan mengubah alamat IP Jaringan Lokal, membuat pemetaan dari alamat IP jaringan lokal menuju suatu alamat IP Proxy, IP Proxy digunakan untuk berhubungan dengan Jaringan Luar atau Internet.
Sehingga hanya lamat IP Proxy yang diketahui di internet, berfungsi sebagai network address translator.
Secara umum Proxy Server memiliki 3 tugas, antara lain :
-          Connection Sharing
-          Filtering
-          Caching
Connection Sharing
Seperti yang sudah tertera diatas, bahwa fungsi proxy menjadi perantara antara Client (Jaringan Lokal) dengan Internet(Jaringan Luar), maka proxy dapat diletakkan pada posisi Gateway dimana beberapa komputer dapat terhubung ke Internet secara bersamaan melalui sebuah Proxy Server.
Filtering
Karena Proxy Server bertindak sebagia pembatas maka Proxy Server dapat melakukan Filter(Penyaringan) atas paket yang berasal dari dan ke Jaringan yang terhubung dengan Proxy Server. Selain melakukan Filter, Proxy Server juga dapat digunakan untuk memblokir akses suatu website tertentu. Tujuan dari kegiatan Proxy Server ini tentunya untuk melindungi Jaringan dari Paket yang dapat merugikan.
Caching
Koneksi yang menggunakan Proxy Server tentu lebih lama prosesnya karena menggunakan perantara. Namun, untuk Koneksi selanjutnya akan lebih cepat dikarenakan Proxy menyimpang paket / data dari tujuan sebelumnya yang disimpan dalam ruang disk yang telah disediakan (cache).
Terdapat beberapa Jenis Proxy Server, antara lain :
-          Transparent Proxy Server
-          Anonymous Proxy
-          Distorting Proxy
-          High Anonymity Proxy
Transparent Proxy Server
Client yang menggunakan Proxy Jenis ini dapat langsung menggunakan Layanan Proxy hanya dengan terhubung dengan Proxy, karena Proxy jenis ini memberikan pengaturan Otomatis kepada Clientnya dengan Port Standar WWW Port:80.
Anonymous Proxy
Ketika Client menggunakan Proxy Server Jenis ini maka beberapa identitas dari Client akan disembunyikan oleh Proxy Server hal ini bertujuan untuk mencegah akses komputer client secara ilegal. Namun IP dari si Proxy Server masih terdeteksi. Beberapa identitas Client yang disembunyikan, antara lain : IP Address, Browser yang Digunakan, Sistem Operasi, Beserta Lokasi kita.
Distorting Proxy
Jenis Proxy ini menyembunyikan alamat IP dari Client, mengidentifikasi dirinya sebagai Proxy Server. dapat digunakan untuk semua jenis layanan web. Namun Proxy jenis ini memberitahu Tujuan Client bahwa client menggunakan Proxy Server.
High Anonymity Proxy
Proxy ini merupakan tingkatan yang lebih tinggi dari Anonymous Proxy dari segi fungsi, Bedanya Proxy Jenis ini menyembunyikan alamat IP nya sendiri.
Kelebihan Proxy Server
-          Dapat memblok suatu website sekaligus mengakses situs yang diblok
-          Lebih lama terlacak atau mungkin tidak terlacak.
-          Respon yang lebih cepat (apabila data direquest untuk kedua kalinya, karena Client hanya menghubungi Proxy diawal).
-          Adanya Fitur Filtering, baik Filter pengguna, waktu, dan content yang diakses.
Kekurangan Proxy Server
-          Bandwith berkurang, ini karena terjadi perpindahan IP.
-          Proses request terhadap suatu data untuk pertama kalinya akan lebih lama, karena harus melalui Proxy Server terlebih dahulu.
-          Pencurian username dan password bisa saja terjadi.
Demikian tentang pembahasan tentang proxy server Semoga  dapat bermanfaat bagi kita semua
Wasalamualaikum Wr.Wb...:D:D:D

Sumber: http://tellnetwork.blogspot.co.id/2015/05/pengertian-jenis-cara-kerja-serta.html

Richeajah

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 komentar:

Posting Komentar

 
biz.